Friday, July 14, 2017

Menulis Artikel Di babe news. dapet 50rb / artikel

Apakah anda suka atau mempunyai hobi menulis..? Tahukah anda dengan menjadi anggota atau kontributor di Babe News anda bisa mendapatkan penghasilan sampingan untuk setiap bulannya hanya dengan menulis artikel saja. Dan tentu saja merupakan tulisan hasil karya anda sendiri bukan jiplakan atau copy paste dari website atau blog orang lain yang ada di internet. Untuk bulan ini saja, seperti yang tertulis di situs tersebut top kontributor minggu ini saja, ada yang sudah mendapatkan hasil Rp. 1.050.000.

Bagi yang sudah membuat blog dan aktif menulis, tentu akan lebih baik jika tetap menerbitkan artikel-artikelnya di blognya sendiri. Tapi untuk yang belum familiar dengan dunia ngeblog  dan belum paham tentang cara membuat blog, dengan bergabung di Babe News bisa dijadikan sebagai langkah agar menjadi tahu dunia menulis online itu seperti apa.

Untuk Babe News, mungkin kebanyakan sudah pada mengerti, karena begitu banyak dan semakin seringnya iklan yang muncul di media sosial dan juga aplikasi chatting lainnya agar memasang dan download aplikasi berita dari Babe News.

Bagaimana cara menjadi penulis di Babe News agar dibayar..?

Caranya cukup mudah, anda hanya perlu mendaftar secara gratis di nulis.babe.news yang bisa dilakukan dengan alamat email dan juga akun Facebook. Untuk mempercepat proses pendaftaran sebaiknya menggunakan akun Facebook saja.

Meskipun pendaftarannya mudah, sebelum anda dapat menerbitkan artikel yang telah anda tulis agar bisa dibaca publik, artikel tersebut akan dicek terlebih dahulu oleh tim editor dari Babe News. Hal itu dilakukan tentu saja untuk memastikan artikel yang diterbitkan oleh kontributor tidak melanggar persyaratan yang telah dibuat oleh pihak Babe News.

Karena salah satu pelanggaran yang biasanya dilakukan oleh penulis seperti yang sering kita temukan di dunia maya adalah menulis sesuatu yang sifatnya mengandung informasi palsu atau hoax hanya demi memancing pengunjung untuk mengunjungi dan membacanya.
[Iklan Sponsor oleh Google]
Apalagi apabila tulisan tersebut adalah kategori berita, tentu sangatlah tidak boleh. Dan lebih baik apabila tulisan anda seputar tips-tips kesehatan dan kecantikan, teknologi internet, atau  yang bermanfaat bagi pembaca lainnya.

Apa saja syarat dan ketentuan yang telah dibuat Babe News..?

1. Sebelum mulai menulis, masukan dulu nomor rekeningmu. Pilih Tab Pembayaran > Informasi Rekening dan Masukan Nomor Rekening Kamu.

2. Jika informasi nomor rekening sudah Kamu simpan, Kamu sudah siap menulis di BaBe.

3. Masuk ke Tab Artikel, Pilih Tulis Artikel.

4. Sebelum mulai menulis, pastikan artkel yang Kamu submit memenuhi syarat-syarat di bawah ini:
  • Artikel tidak boleh menampilkan gambar vulgar.
  • Artikel tidak boleh mengandung isu SARA yang memicu konflik.
  • Artikel yang kamu submit tidak boleh menjiplak karya orang lain. Pastikan juga tulisan tersebut belum pernah terbit di blog (termasuk blog pribadi) dan media lain.

5. Setelah artikel yang ingin Kamu submit memenuhi syarat diatas, Kamu bisa langsung memasukan Judul artikel dan Isi artikel.

6. Pilih Kategori yang sesuai dengan Artikel Kamu.

7. Jangan lupa masukan banner mengikuti ukuran yang dianjurkan (700px X 350px).

8. Tambahkan minimal 1 gambar pendukung dalam artikel. Jika gambar tersebut Kamu ambil dari artikel lain, Kamu wajib mencantumkan sumber di bawah gambar tersebut.

9. Jika belum yakin, Kamu bisa melakukan preview bagaimana rupa artikelmu di website dengan klik preview.

10. Untuk menyimpan artikel yang kamu tulis, silahkan Pilih tombol simpan.

11. Nah kalau artikel kamu sudah selesai, kamu bisa terbitkan artikel kamu agar bisa di cek oleh tim editor BaBe. Pastikan semua syarat terpenuhi dan menyala hijau. Kamu juga bisa menulis informasi tambahan kepada tim editor BaBe. Lalu klik tombol "Kirim Artikel".

12. Artikel kamu sudah masuk ke tim BaBe dan sedang dalam status "Menunggu Persetujuan". Tim editor kami akan segera membaca tulisan kamu, serta memutuskan apakah artikel kamu layak untuk diterbitkan atau tidak. Kamu dapat terus memantaunya melalui kolom Artikel maupun Status Artikel.

13. Artikel Kamu akan dikonfirmasi dalam waktu 1-4 minggu, konfirmasi akan dikirim melalui email yang terdaftar di nulis.BaBe.news.

14.Setiap artikel yang dimuat di BaBe, Kamu akan mendapatkan Rp.50.000,-. Pembayaran akan dilakukan di bulan selanjutnya ketika saldo Kamu sudah mencapai Rp. 200.000,-. Periode akan dihitung setiap tanggal 25 (contoh : Periode 25 Desember 2016-25 Januari 2017).

Bisakah menulis artikel dari HP Android atau jenis smartphone lainnya..?

Bisa, karena situs Nulis Babe News menggunakan template responsif yang sudah mendukung hampir semua tampilan dari browser berbagai jenis smartphone seperti Android, iOs, Windows Phone, dll.

Jadi ketika sedang dijalan dan tidak berada didekat laptop / komputer PC sekalipun, anda masih bisa untuk membuat artikel dengan mudah.

Silahkan anda klik disini untuk segera mendaftar secara gratis